Kebiasaan mencuci tangan dengan sabun menjadi bagian penting dalam rantai pertahanan kesehatan. Walaupun terkesan sederhana, kebiasaan mencuci tangan dengan sabun merupakan investasi kesehatan jangka panjang yang dapat mengurangi penularan penyakit.
Cuci Tangan 6 Langkah: Perlindungan Sederhana Melawan Berbagai Penyakit Di tengah kesibukan sehari-hari, seringkali kita lupa akan pentingnya menjaga kebersihan diri, salah satunya dengan mencuci tangan. Mencuci tangan merupakan salah satu cara paling sederhana dan efektif untuk mencegah penyebaran penyakit menular.
Tujuan personal Hygiene adalah sebagai berikut:
• Mencegah penyakit : Menjaga kebersihan diri membantu mengurangi resiko terkena penyakit menular,infeksi kulit,dan masalah kesehatan lainnya.
•Meningkatkan kesehatan : Praktik personal Hygiene seperti mencuci tangan dan membersihkan gigi secara teratur dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.
• Meningkatkan Kesehatan Mental : Merawat diri dengan baik dapat meningkatkan rasa percaya diri dan kenyamanan psikologis.
• Mengurangi Bau Badan dan Kecacatan : Perawatan tubuh yang baik dapat mengurangi bau badan dan menjaga penampilan fisik.
• Mempengaruhi Interaksi Sosial : Kebersihan diri yang baik memainkan peran penting dalam interaksi sosial dan meningkatkan citra diri di mata orang lain.
Dengan menjaga personal Hygiene secara teratur,seseorang dapat memperbaiki kualitas hidupnya secara keseluruhan dan menjaga tubuh tetap sehat.
Manfaat personal Hygiene :
• Mencegah penyakit menular
• Mengurangi resiko infeksi
• Meningkatkan kesehatan kulit
• Meningkatkan kesehatan mulut
• Meningkatkan kesehatan mental
• Meningkatkan interaksi sosial
• Mencegah kecacatan dam masalah kesehatan lainya
• Membantu dalam perawatan kesehatan
• Basahi tangan dengan air bersih : Buka keran air dan bersih tangan dengan air bersih yang mengalir,baik itu air dingin atau air hangat.
• Gunakan sabun : Ambil sabun cair atau sabun batangan gosokkan di telapak tangan untuk menghasil kan busa.
• Gosokkan sabun secara menyeluruh : Gosokkan telapak tangan punggung tanga,sela-sela jari,dan di bawah kuku selama minimal 20 detik.Pastikan semua bagian tangan tercakup dengan sabun .
• Bilas dengan air bersih : Bilas tangan secara menyeluruh dengan air bersih yang mengalir untuk menghilangkan sisa sabun dan kotoran .
• Keringkan tangan : Keringkan tangan dengan menggunakan handuk bersih atau tisu.Pastikan tangan benar-benar kering , karena kelembapan dapat memfasilitasi pertumbuhan bakteri
• Gunakan sanitizer (opsional) : Jika air bersih tidak tersedia , gunakan sanitizer berbasis alkohol dengan minimal 60% alkohol.Oleskan ke seluruh permukaan tangan dan gosokkan hingga kering.
Mencuci tangan dengan langkah – langkah di atas membantu mengurangi penyebaran kuman dan penyakit, sehingga menjaga kesehatan diri dan orang lain di sekitar .